Rangkaian Power Amplifier OCL 150 Watt

Rangkaian Power Amplifier OCL 150 Watt ini adalah termasuk power amplifier yang memiliki daya tinggi. Rangkaian ini dapat digunakan untuk speaker yang berdaya tinggi juga yang lazimnya digunakan pada panggung-panggung yang memerlukan suara yang besar. Rangkaian akan menghasilkan daya output 150 Watt jika digunakan transistor yang memiliki kualitas baik dengan dengan dan arus maksimal yang direkomendasikan.

OCL merupakan singkatan dari Output Capacitor Less yang artinya adalah penguat atau amplifier yang mana pada outputnya tidak menggunakan kapasitor kopling sebagai filter segaligus pengaman terhadap speakernya. Kelebihan dari sistem OCL ini adalah memiliki respon frekuensi yang lebih baik dibandingkan dengan yang memiliki kopling kapasitor namun disamping kelebihannya, kekurangan dari OCL ini adalah jika transistor Final ada yang rusak maka tegangan dari power supply akan langsung mengalir pada speaker sehingga bisa menyebabkan speaker mendapatkan tegangan dari power supply yang mengakibatkan rusaknya speaker.

Namun disamping kekurangan dari OCL ini bisa diatasi dengan memasang speaker protektor pada bagian outputnya. Adapun skema rangkaian power amplifier OCL 150 Watt adalah sebagai berikut (Klik gambar untuk melihat lebih jelas) :

rangkaian-power-amplifier-ocl-150-watt
Skema rangkaian power amplifier OCL 150 Watt
pcb-power-amplifier-ocl-150-watt
Contoh PCB Amplifier OCL 150 Watt

Pada transistor bagian final, yaitu 2N3055 dan MJE2955 dapat diganti dengan TIP3055 dan TIP2955. tegangan power supply yang digunakan adalah power supply jenis simetris yang mana terdapat tegangan minus dan ground. Arus yang direkomendasikan untuk rangkaian amplifier ini adalah minimal 5-10 A serta jangan lupa memberikan pendingin alumunium yang cukup terutama pada transistor bagian akhir.

Bagikan artikel ini:
Rida Angga Kusuma

Saya seorang yang menyukai teknologi gadget dan hobi Elektronika.

31 pemikiran pada “Rangkaian Power Amplifier OCL 150 Watt”

  1. mass mau nanyak min speker itu di hubungkan kmna ya.??soalnya sya pke power mono ocl 150watt..adnya cman 1 out Sp trus kbel yg minusnya itu di sambungkan ke ap trimakasih..

    Balas
    • Bisa diganti transistor akhir dan drivernya ke yang lebih tinggi spesifikasi daya-nya, selain itu naikan juga arus power supply. Atau cari saja skema rangkaian khusus untuk daya 500 Watt misalnya, atau yang 1000 Watt. Itu lebih baik.

      Balas
  2. Bro, ane udah pake..
    Suaranya mantap..
    Apalagi kalo dimodifikasi capasitornya trus diparalelkan resistor 100k inputnya ama cap 1nf..
    Suaranya gelegar untuk indoor..
    Tuk outdoor boleh juga..

    Balas
  3. selamat siang, mau tanyak. kalo resistor 33K sama 10K panas penyebabnya apa ya? mohon bantuannya.
    terimakasih

    Balas
  4. Bang sy kmrin beli speaker aktif + subwoofer dari ahg alfa…saya ndak tahu apa itu extra dc pada papan pcb.a

    Balas
  5. Bang bagai mana cara menghitung secara ril dan rinci power suplay.
    Saya punya ocl mono 500 watt.
    Saya ada trafo 10 a murni ct max 50.( tapi yang saya pakai 45 volt )
    Dioda kiprok 35 a,elco 10000/80 = 4 biji
    Akan menghasilkan barapa y ?

    Balas

Tinggalkan komentar